Tamu Jelang Berbuka, Membawa Senyuman Bahagia




KABUPATEN SOLOK-Tini Suparni,36 tahun sedang mengaduk teh panas yang hendak dia hidangkan untuk anak-anaknya. Dari kejauhan terdengar suara sirine. Bunyi sirine itu disangka perempuan bertubuh mungil itu bersumber dari ambulan membawa orang sakit.


Tak dihiraukannya benar suara sirine itu. Namun hati kecilnya berkata,siapa pula yang sakit dan dibawa pakai ambulan.



Suara sirine itu lalu menghilang dan berganti derap langkah orang ramai menepi ke kediamannya nan sederhana. Di sana Titin,tinggal bersama suami dan enam anaknya.



"Assalammualaikum!". Terdengar orang memberi salam dari luar. 



"Waalaikum salam," jawab Titin bergegas menyonsong orang yang bertamu ke rumahnya. Empat anaknya turut serta keluar rumah.



Di luar terlihat banyak orang dengan pakaian rapi. Titin kaget dan menatap satu persatu orang disekelilingnya. Dan dia pun menemukan sosok wargnya kampungnya,Andre



"Lai kenal ibuk samo apak ko," tanya Andre, warga setempat yang memandu rombongan pemerintah provisni yang mengantarkan dana program bedah rumah,Senin (4/4).  



Titin, tak tahu harus menjawap siapa sosok seorang pria berseragam PNS di depannya.



"Ini Pak Wagub Sumbar, bertamu ke rumah ibu" kata Andre menjelaskan. 



Dia pun menyalami Wagub Sumbar,Audy Joinaldy yang datang untuk membawa bantuan dana program rehab rumah dari Baznas Sumbar.



"Ini bantuan dari Baznas Sumbar, bukan dari saya. Saya hanya mengantarkan saja," terang Audy, yang menyerahkan uang secara simbolis senilai Rp25 juta.



"Saya juga membawa makanan untuk ibu dan anak-anaknya, buat menu berbuka hari ini," sambung Wagub Sumbar yang baru saja mendapat penghargaan dari MURI,karena memiliki tujuh gelar akademis. 



Titin bercerita memiliki enam anak. Namun anak-anaknya tidak mau melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi. Anak pertamanya ketika kelas IV sudah berhenti sekolah dan saat ini ikut berkuli bersama ayahnya yang berprofesi sebagai tukang.



Titin, tinggal di rumah sangat-sangat sederhana. Dindingnya papan dan bambu yang sudah lapuk. Di rumah berlantai coran semen itu terlihat beberapa seragam sekolah dasar. 



Wakil Gubernur Sumbar,Audy Joinaldy mengatakan, anak-anak Titin harus terus melanjutkan pendidikan, jika tidak kemiskinan akan terus membelunggu keluarga sangat sederhana itu.



"Saya sudah sampaikan ke Kepala Dinas Sosial,Pak Arry. Anak-anak ibu itu harus sekolah., karena mereka dapat dana PKH. Saya juga minta pemerintah setempat untuk memerhatikan keluarga buk Titin. Jika ada bantuan, keluarga Buk Titin harus mendapat bantuan, karena mereka memang layak mendapatkannya," terang Audy.

 

Kepala Dinas Sosial Sumbar, Arry Yuswandi mengatakan pihaknya akan berikan bantuan supaya anak-anak Titin Suparni kembali ke sekolah. 



"Tapi ada syaratnya, kalau sudah diberi bantuan, nanti harus sekolah sampai selesai, tidak boleh berhenti di tengah jalan," tutur Arry disambut anggukan dari Titin diikuti putra-putri nya.



Buka Bersama

 

Selepasnya menyerahkan bantuan bedah rumah dan bingkisan, Wagub Audy Joinaldy, didampingi Wakil Bupati Solok, Jon Firman Pandu, beserta rombongan Kepala OPD dan unsur Forkompimda di antaranya Kalaksa BPBD Sumbar, Jumaidi dan lainnya, berbuka puasa dan shalat tarawih bersama warga di Masjid Al Makmur, Jorong Guguak Manyambah, Nagari Sungai Jambua, Kec. IX Koto Sungailasi, Kab. Solok.

 

Di sana Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy ajak masyarakat setempat berpartisipasi aktif membangkitkan potensi nagari. Dalam kesempatan itu Audy menyerahkan bantuan sebesar Rp50 juta untuk renovasi dan rehabilitasi masjid dengan kondisi banyak sudah lapuk.




Wakil Bupati Solok, Jon Pandu memotivasi warga untuk tetap bersuka cita menyambut Ramadan, meski ditengah kenaikan harga beberapa kebutuhan masyarakat. Ia menekankan bahwa pemerintah daerah terus berusaha memberikan yang terbaik bagi warga.



"Pemerintah daerah selalu berusaha memberikan yang terbaik dalam situasi apapun. Meski saat ini situasi cukup berat, tapi mudah-mudahan tidak mengurangi niat dan ibadah kita di bulan Ramadan yang suci ini," Kata Wakil Bupati itu.



Selain bantuan dari Pemprov Sumbar yang diserahkan Wakil Gubernur, Masjid Al Makmur Jorong Guguak Manyambah juga memperoleh bantuan lainnya dari Kemenkumham Kanwil Sumbar.



Menerima berbagai bantuan, Ketua Pengurus Masjid, Syaiful Anwar menyampaikan rasa syukur dan terimakasihnya pada pemerintah. "Sungguh kami disini rindu dan berharap dikunjungi Tim Safari Ramadan. Alhamdulillah terobati dengan telah hadirnya Wakil Gubernur dan rombongan di Rumah Allah di Nagari kami, mudah-mudahan dapat menjadi ladang pahala dan juga berkah bagi kita semua," pungkas Syaiful. YL

0 Comments