Situs PPDB Sumbar 2020 Error, Ini Penjelasan Disdik

ilustrasi PPDB online

PADANG - Hari pertama dimulainnya Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA/SMK di Sumatera Barat melalui situs ppdbsumbar2020.id alami kendala. Akibatnya, sejumlah calon siswa dan orangtua mengaku kesal dengan kejadian itu.

"Hari ini dibuka pendaftaran. Sejak pukul 07.30 WIB tadi, saya coba buka ternyata eror," kata Rudi (49), salah seorang orang tua calon siswa seperti yang dikutip dari Kompas.com, Senin (22/6/2020).

Rudi mengatakan, sebelumnya dia mencoba mengakses situs PPDB SMA/SMK Sumbar melalui ponsel pintar. Kemudian karena tidak bisa, Rudi mencoba mengaksesnya di desktop melalui warung internet, tetapi hasilnya tetap sama.

"Awalnya saya pikir jaringan internet telepon saya bermasalah, tapi ketika dicoba di warnet sama eror juga," kata Rudi.

Orangtua siswa lainnya, Hendri (52), juga mengalami hal yang sama. Malahan, Hendri khawatir situs tersebut tidak bisa diakses sehingga merugikan calon siswa.

"Waktu pendaftarannya pendek, 22-25 Juni. Kalau bermasalah situsnya tentu merugikan calon siswa," kata Hendri.

Sementara itu, Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Menengah Atas (SMA) Dinas Pendidikan Sumbar, Suryanto yang dihubungi Kompas.com mengakui ada masalah di situs ppdbsumbar2020.id sehingga tidak bisa diakses

"Iya betul, ini kami sedang usahakan. Kami sedang panggil tim IT," kata Suryanto.
Suryanto mengaku pendaftaran PPDB online masih panjang hingga 25 Juni mendatang. Apalagi, pendaftaran dibuka secara 24 jam sehingga memberikan kesempatan bagi siswa untuk mendaftar baik pagi, siang maupun tengah malam.

"Masih panjang. Untuk kejadian ini kami mohon maaf. Ini mungkin karena langsung ramai," jelas Suryanto.