![]() |
Inilah pejabat eselon II di lingkungan pemerintah provinsi Sumbar yang dilantik 10 hari jelang pelantikan Gubernur Sumbar,Mahyeldi Ansharullah dan Wagub terpilih Vasko. Ist |
Dua dari enam pejabat yang dilantik merupakan peserta seleksi terbuka jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi, yaitu Yozarwardi Usama Putra dan Ahmad Zakri. Yozarwardi, yang saat ini menjabat sebagai Pj Sekdaprov Sumbar, dilantik menjadi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD). Sementara itu, Ahmad Zakri, yang sebelumnya menjabat Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sumbar, kini mengisi jabatan Asisten I Setdaprov Sumbar.
"Ini adalah upaya penyegaran," kata Gubernur Mahyeldi dalam sambutannya.
Empat pejabat eselon II lainnya yang juga dilantik adalah Fitriati sebagai Kepala BKD Sumbar, Rifda Surianti sebagai Kepala Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA), Ezeddin Zain sebagai Kepala Biro Pemerintahan Setaprov Sumbar, dan Iqbal Ramadi Payana sebagai Kepala Dinas Pangan Sumbar.
Dalam pesannya, Gubernur Mahyeldi berpesan agar pejabat yang baru dilantik dapat menjalankan jabatan dengan baik. Sehingga terhindar dari masalah hukum.
“Saya harap bapak ibu dapat menjalankan jabatan sesuai aturan, karena yang akan mempertanggungjawabkan adalah bapak ibu, meski sudah disetujui kepala daerah tetap bapak ibu yang tanggung jawab, untuk itu saya tidak ingin nanti bapak ibu sudah pensiun masih berurusan dengan penegak hukum,” pesannya.
Dengan pergeseran tersebut, masih ada sebanyak 9 jabatan eselon II yang masih kosong di Pemprov Sumbar. Di antaranya Kepala Biro Hukum, Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa, Kepala Biro Organisasi, Kepala Kesbangpol Sumbar, Kepala Balitbang, Inspektorat, Dinas Kehutanan dan Sekretaris Dewan.YB
0 Comments