Kelok 44 Amblas, Lalu Lintas Buka Tutup

Ini kondisi jalan yang amblas di Kelok 10 kawasan Kelok 44 Kecamatan Tanjung Raya Kabupaten Agam


AGAM-Tingginya curah hujan sejak sore tadi di kawasan kelok 44 Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam mengakibatkan ruas jalan utama ini amblas di kelok 10 Minggu (26/07/20) sekitar pukul 20.15 WIB.

Jalan penghubung dari Bukittinggi ke Lubuk Basung mengalami amblas sepanjang sekitar 10 meter hingga menyisakan dua pertiga badan jalan.

Menurut Camat Tanjung Raya, Handria Asmi, saat ini di lokasi masih gerimis dan diharapkan pengendara tidak melewati jalan tersebut, karena dikhawatirkan terjadi longsor susulan. " Diharapkan pengendara hati-hati karena dikhawatirkan akan longsor susulan", ujar Handria Asmi dalam percakapan grup info bencana Agam.

Menurutnya, untuk sementara ruas jalan  yang amblas ditutup lantaran sangat berbahaya jika dilewati malam ini. 

Hingga saat ini, BPBD setempat sudah melakukan koordinasi dengan instansi terkait untuk langkah selanjutnya. Sedangkan arus kendaraan, dilalui kendaraan dengan sistem buka tutup. DC