PADANG-Perkumpulan Olahraga Buru Babi(PORBBI) Sumbar mengasuransikan anggotanya. Itu sebagai wujud kepeduliaan organisasi tersebut dalam melindungi anggota ketika melakukan aktivitas berburu babi.
"Berburu babi memiliki resiko yang cukup besar bagi pemburu sendiri. Baik itu dalam bentuk kecelakaan saat pergi berburu seperti kendaraan terbalik dan resiko diseruduk babi saat di perburuan. Jadi kami inisiasi mengasuransikan anggota,agar mereka punya perlindungan," kata Ketua PORBBI Sumbar Verry Mulyadi, sesaat sebelum pembukaan Rapat Kerja (Rakerda) Jumat (2/4) bertempat di Pantai Pondok Caroline Bungus, Kota Padang.
Disebutkannya, progam asuransi bagi anggota PORBBI merupakan gebrakan baru, agar anggota mendapatkan kepastian pembiayaan saat terjadi peristiwa yang tidak diinginkan ketika berburu. Hanya dengan membayar Rp 7.000 tiap bulan anggota terbebas dari biaya pengobatan hingga mendapatkan asuransi kematian. Verry menargetkan semua anggota PORBBI Sumbar tergabung dalam asuransi.
"Ini bentuk melindungi dan mengayomi anggota. Kami tidak terjadi kecelakaan saat berburu, tapi resiko kadang tidak bisa dielakkan," sebutnya.
Sementara, terkait Raker kata Verry, bertujuan untuk mengevaluasi kinerja anggota perbidang dan rencana ke depan. Raker tahunan itu melibatkan seluruh pengurus PORBBI Sumbar di daerah.
"Dalam raker nantinya dibahas sejumlah persoalan-persoalan dan program kerja PORBBI Sumbar ke depan," bebernya.
Sekretaris PORBBI Sumbar Bermansyah mengatakan, rapat kerja tersebut merupakan langkah awal membangun eksistensi organisasi.
Nantinya dalam Raker PORBBI Sumbar akan diminta laporan pertanggungjawaban bidang-bidang, serta program-program yang sudah dijalankan dan program ke depannya.
"Dengan raker ini bisa terbangun kekompakan pengurus. Seusai dengan tema "Duduak Surang Basampik - sampik, Duduak Basamo, Balapang - lapang," ujarnya.
Ia berharap pertemuan seluruh pengurus nantinya bisa membangun program kerja yang lebih baik lagi.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Tosa berharap, raker berjalan sukses. Pihaknya sudah melakukan persiapan dengan sematang mungkin.
"Semoga dengan suksesnya raker ini, akan lahir program-program terbaik dari PORBBI Sumbar untuk masyarakat," ujarnya.YL
0 Comments